Materi 1
Item Data
Tempat penyimpanan tiap atribut dari sebuah entitas. Contoh : Item data untuk nama mahasiswa. Biasa disebut field, namun dipakai untuk menunjukkan tempat dimana item data disimpan. Didalam Sistem berkas juga terdapat istilah Item data elementer, yaitu bagian lebih kecil dari item data. Contoh : item data tanggal dapat dibagi menjadi intem data elementer tanggal, bulan, dan tahun.
back
back
Entitas
Berdasarkan Konsep Legal Pengertian Entitas adalah:
Setiap unit atau organisasi yang dapat dipandang atau diperlakukan sebagaimana layaknya individu menurut ketentuan hukum yang berlaku, atau setiap unit atau lembaga yang keberadaannya dijamin atau dilindungi oleh ketentuan hukum yang berlaku, sehingga bisa menuntut atau mengklaim pihak lain dan dituntut dimuka pengadilan atas namanya sendiri. Atau dengan kata lain entitas adalah setiap individu dan/atau organisasi yang berbadan hukum.
Berdasarkan Konsep Ekonomi Pengertian Entitas adalah :
Setiap unit ekonomi yang menjalankan atau kegiatan finansial untuk kepentingan diri sendiri.
Unit ekonomi terdiri dari :
Berdasarkan Konsep Ekonomi Pengertian Entitas adalah :
Setiap unit ekonomi yang menjalankan atau kegiatan finansial untuk kepentingan diri sendiri.
Unit ekonomi terdiri dari :
- Satu badan hukum.
- Dua atau lebih badan hukum yang bekerja sama membentuk suatu grup dan masing-masing menjalankan usaha demi kepentingan grup tersebut.
Berdasarkan Konsep Akuntansi Pengertian Entitas adalah :
Suatu unit usaha atau kesatuan akuntansi, dengan aktifitas atau kegiatan ekonomi dari unit tersebut sebagai fokusnya. Suatu kesatuan akuntansi bisa berupa suatu kegiatan atau fungsi saja, seperti misalnya : fungsi pengelasan dari suatu perusahaan karoseri, atau fungsi pengkreditan pada sebuah bank. Sebaliknya suatu kesatuan akuntansi atau entitas bias meliputi seluruh kegiatan yang dilakukan oleh suatu badan atau perusahaan raksasa, seperti umumnya perusahaan multinasional
Berdasarkan Konsep Fiskal Pengertian Entitas adalah :
Berdasarkan Konsep Fiskal Pengertian Entitas adalah :
Subjek pajak dan/atau wajib pajak. Dalam undang-undang perpajakan suatu entitas dapat mempunyai status badan hukum maupun tidak mempunyai status sebagai badan hukum. Contoh entitas yang berstatus badan hukum antara lain PT (Perseroan Terbatas), CV (Perseroan Komanditer), Yayasan dan lain-lain. Contoh entitas yang tidak berstatus badan hukum antara lain : Orang Pribadi atau Individu dan harta warisan yang belum terbagi.
Refrensi: KlikNamun dalam sistem berkas istilah entitas merupakan suatu objek yang dapat dibedakan dari lainnya. Objek disini dapat berupa barang, orang, maupun peristiwa. Contoh : Entitas gaji pegawai, entitas nomor telepon, entitas nilai ujian.
back
Attribut
Attribut adalah deskripsi data yang bisa mengidentifikasi entitas yang membedakan entitas tersebut dengan entitas yang lain. Seluruh atribut harus cukup untuk menyatakan identitas obyek, atau dengan kata lain, kumpulan atribut dari setiap entitas dapat mengidentifikasi keunikan suatu individu. Attribut adalah bagian dari entitas. Contoh Entitas gaji pegawai terdiri dari atribut : NIP, nama, jam lembur, tunjangan, gaji pokok.Sumber: Klik
back
Field
Field adalah kumpulan dari karakter yang membentuk satu arti, maka jika terdapat field misalnya seperti NomerBarang atau NamaBarang, maka yang dipaparkan dalam field tersebut harus yang berkaitan dengan nomer barang dan nama barang. Atau definisi field yang lainnya yaitu tempat atau kolom yang terdapat dalam suatu table untuk mengisikan nama-nama (data) field yang akan di isikan.Field name harus diberi nama untuk membedakan field yang satu dengan lainnya. Field representation merupakan tipe field (karakter, teks, tanggal, angka, dsb), lebar field (ruang maksimum yang dapat diisi dengan karakter-karakter data). Field value yakni isi dari field untuk masing-masing record.
Sumber: Klik Klik
back
Record
Adalah kumpulan elemen-elemen data yang digabungkan menjadi satu kesatuan, masing-nasing elemen data tersebut dikenal dengan sebutan field. Field data tersebut dapat memiliki tipe data yang sama ataupun berbeda, walaupun field-field tersebut berada dalam satu kesatuan namun masing-masing field dapat diakses secara individual dan biasanya dihitung dalam satuan baris.Sumber: Klik
back
File
File terdiri dari record-record yang menggambarkan satu kesatuan data yang sejenis dan saling berhubungan. Misalnya file mata pelajaran berisi data tentang semua mata pelajaran yang ada.Sumber: Klik
back
Akses Data
Yaitu cara untuk membentuk suatu arsip / file dan cara pencarian record-recordnya kembali. Sistem berkas dan Akses adalah system pengorganisasian, pengelolaan dan penyimpanan data pada alat penyimpanan eksternal dengan organisasi file tertentu. Pada system berkas dan akses penyimpanan data dilakukan secara fisik. Teknik yang digunakan untuk menggambarkan dan menyimpan record pada file disebut organisasi file.Sumber: Klik
back
0 komentar :
Posting Komentar